Posts Tagged ‘Sarimbit’

Sarimbit keluarga Ibu Ruli

 

Sarimbit keluarga ini adalah order pertama dari Ibu Ruli di Karawaci 🙂
Bahan yang digunakan motif khas Kalimantan sebanyak 3 lembar, semuanya dari Ibu Ruli  (warna kuning 2 lembar, warna hitam untuk inner gamis 1 lembar). Untuk dress anak, menggunakan sifone polos dari RJH.

Inner gamis model tanpa lengan diberi lapisan vuring, blazernya juga diberi lapisan vuring supaya jatuhnya lebih bagus, tidak “ngeplek2”, kemeja ayah juga diberi lapisan vuring supaya nyaman dan bagus jatuhnya.

Untuk yang ingin order jahit dengan model ini atau model lainnya, bisa menghubungi kami melalui email ke info[at]rumahjahithaifa.com, SMS/WA 08559946778 atau gabung dengan fan page Rumah Jahit Haifa untuk melihat-lihat hasil jahitan lainnya ^_^.




Sarimbit batik order jahitan customer RJHLihat photo sarimbit batik disamping ini ?

Gamis batik cantik + kemeja ayah dan dua kemeja lengan pendek anak-anak ^_^ ini adalah order jahitan Ibu Kiki Zakiyah di Ciputat.

Bahan batik tulis berwarna dasar hitam dengan motif blue cyan (biru telur bebek) dengan kombinasi polos katun jepang IMA warna senada (blue cyan).

Kalau biasanya gamis batik ini pada bagian sambungan antaran kain batik dan polosnya dibuat lurus (ada juga yang sambungan dibordir), maka gamis batik ini dibuat potongan serong, batas antara batik dan polos diberi taburan payet jepang + aksen jahit opnaisel pada bagian dada. Ujung lengan juga diberi taburan payet.

Kemeja batik ayah diberi kain vuring, modelnya standar kemeja batik RJH (saku bobok + kancing dalam).

Jika anda tertarik menjahitkan batik di Rumah Jahit Haifa (RJH), silahkan hubungi kami melalui email ke info[at]rumahjahithaifa.com.



Photo disamping adalah sarimbit order jahitan dari Ibu Khusnul di Depok.

Sarimbit dengan bahan kain saree dan silk polos, terdiri dari kemeja lengan panjang dan gamis.

Untuk gamis terdiri dari gamis dalam tanpa lengan dari bahan silk polos, dan loose bolero dari bahan saree.

Loose bolero tanpa kancing model semi blazer, krag blazer menggunakan bahan yang sama utuk dalaman gamis (silk polos).

Semua baju baik kemeja, gamis dalam dan bolero dilapisi kain furing hero karena bahannya agak tipis ^_^

Oia,bahan saree dari Ibu Khusnul sendiri ya, kalau bahan silk polosnya dari RJH.

Untuk melihat poto baju-baju jahitan RJH dalam ukuranlebih besar, supaya lebih puas 🙂 silahkan gabung di fan page Rumah Jahit Haifa di http://facebook.com/rumahjahithaifa

Untuk order jahitan silahkan kirim email ke susi [at] rumahjahithaifa.com, anda juga bisa menghubungi kami melalui telpon ke 0815.10.4567.78 atau SMS ke 0855.994.6778, untuk membeli produk jadi kami silahkan kunjungi toko online RJH.





Photo sarimbit pada gambar disamping adalah order jahitan sarimbit keluarga dari Ibu Irma di Graha Raya.

Sarimbit terdiri dari gamis Ibu, koko Ayah, dress anak dan koko anak. Gamis dibuat dari bahan butter sifon lapis satin silk.

Model gamis cukup simple, model A Line saja. Tapi gamis ini dipermanis dengan obi yang bisa dibongkar pasang, serta aplikasi bunga brukat yang diberi payet jepang.

Read More