Posts Tagged ‘Gamis’
Order jahitan pertama dari Ibu Fadriyah di Bekasi.
Gamis model 2 pcs dari bahan brokat untuk luarnya, dan bahan satin untuk dalamnya.
Dalaman gamis dari bahan satin warna hitam, bukaan belakang menggunakan resleting jepang.
Luaran gamis dari bahan brokat warna hijau toska, bukaan depan sebatas pinggang, aksen obi di pinggang dengan taburan payet.
Semua bahan dari Ibu Fadriyah.
Gabung di fan page facebook rumahjahithaifa untuk melihat koleksi lainnya dan dalam ukuran poto yang lebih besar.
Untuk order jahitan silahkan kirim email ke susi [at] rumahjahithaifa.com, anda juga bisa menghubungi kami melalui telpon ke 0815.1045.6778 atau SMS ke 0855.994.6778, untuk membeli produk jadi kami silahkan kunjungi toko online RJH.
Jan 28
cara RJH memilih kode baju
Di artikel ini aku mau cerita soal pemilihan kode baju di Rumah Jahit Haifa, percaya atau tidak, buat milih kode baju aja pusingnya ngk kira kira @_@
Ada usul kalau kode bajunya dikasih nama aja, misal : aurora, alia, princess rihana dll..pokoknya yang namanya keren-keren deh (kebarat-kebaratan gitu atau berbau tim-teng gitu) atau dikasih nama kayak merk mobil aja, ada tunik civic, jazz atau gamis soluna…*_*….hehe ngk kebayang deh kalau nanti ada yang order gamis Hino atau gamis Fuso kayak apa modelnya 😛
Untuk usulan pertama tadi (nama yang keren-keren) sebenarnya sudah mau kami pakai, cuma setelah dipikir-pikir lagi, kalau seandainya jumlah koleksi dan model busana RJH semakin banyak, apa nggak susah buat mengingatnya ? gamis antartika, gamis andromeda atau gamis lady bugs misalnya, itu tuh yang kayak apa ???? nanti takut bingung untuk inventorinya…sudah gitu, takutnya nanti kehabisan ide buat kasih nama, dan takut disangka mau nyaingi Developer nih, ada gamis cluster Adena, Venice, Valencia, De latinos, Foresta, Nusa Loka dll 😛
Order jahitan yang pertama dari Ibu Muslika di Jayapura.
Gambar di sebelah kiri, gamis model 2 pieces dari bahan batik (pada bagian jubah / long coat nya) dan katun jepang polos warna hitam (pada bagian gamis dalamnya).
Untuk gamis bagian dalam, bukaan belakang dengan resleting jepang, lengan model pipa (lurus) dengan bukaan kancing.
Untuk bagian luar (coat batik) bukaan depan dengan kancing besar sebatas bawah dada.
Model dan bahan dari Ibu Muslika sendiri dikirim via paket.
Gambar di sebelah kanan, gamis dari bahan batik sutera dikombinasi dengan bahan polos katun silk warna ungu.
Gamis ungu ini bukaan depan dengan kancing sebatas bawah dada, leher / krag dengan double frill (atas dan bawah), lengan model semi lonceng dengan bukaan kancing pada ban lengan.
Bahan dan model dari Ibu Muslika sendiri.
Gabung di fan page facebook rumahjahithaifa untuk melihat koleksi lainnya dan dalam ukuran poto yang lebih besar.
Untuk order jahitan silahkan kirim email ke susi [at] rumahjahithaifa.com, anda juga bisa menghubungi kami melalui telpon ke 0815.1045.6778 atau SMS ke 0855.994.6778, untuk membeli produk jadi kami silahkan kunjungi toko online RJH.
Order jahitan yang pertama dari Ibu Hyda di Temanggung.
Order pada gambar di samping adalah gamis/abaya /dress muslim model 2 pieces (gamis model jubah) yang pernah dibuat RJH sebelumnya, jadi ada bagian gamis (bahan batik) tanpa lengan, dan bagian luar gamis dari bahan silk.
Untuk bagian dalam bukaan depan dengan kancing, sedangkan bagian luar dengan resleting belakang.
Model lengan dengan ban/ cup panjang, dengan taburan payet jepang.
Aksen model kerutan pada bagian dada, diberi hiasan lempengan tembaga dan taburan payet jepang.
Gabung di fan page facebook rumahjahithaifa untuk melihat koleksi lainnya dan dalam ukuran poto yang lebih besar.
Untuk order jahitan silahkan kirim email ke susi [at] rumahjahithaifa.com, anda juga bisa menghubungi kami melalui telpon ke 0815.1045.6778 atau SMS ke 0855.994.6778, untuk membeli produk jadi kami silahkan kunjungi toko online RJH.
Recent Comments