Posts Tagged ‘blog’
hihihi…beberapa waktu yang lalu saya pernah tulis status di wall fan page rumahjahithaifa, soal perlunya nggak sih saya nulis artikel atau cukup pajang photo baju aja..
Inilah beberapa komentar yang masuk :
Dar Der Dor ngak ok ! (menurut saya)
soalnya, kadang kita bisa dapat info dr artikel2 itu.
dipertimbangkan lg ya mba πErni Sidratul Muntaha Perlu mba.. Kebanyakan artikel itu banyak membantu loohh.. Misalnya ajah jd bs share harga bahan yg naik, atau jenis bahan yg bagus/yg ga cocok buat di padupadankan.. Atau customer yg unik.. Hehe.. Saran yah mba.. Good luck..
a long-long time ago….awal dulu rjh mulai online….admin kami pernah bilang, kalau orang Indonesia tuh masih males baca (maaf)…jangan heran deh kalau ntar kita bikin artikel misal seputar mesin jahit atau seputar kain, pasti bakal ada yang nelpon pingin beli mesin, minta dikirimin katalog mesin dll…. π …. kalau nanti kita bikin artikel, jangan dikira semuanya bakal dibaca (sampe akhir) dan dipahami, cukup baca sepintas, terus cari nomor telepon RJH, langsung deh nelpon ! “mba bisa kirim mesin jahit ke Bogor nggak ?!!” …
haha…nggak apa-apa kok…alhamdulillah kalau masih ada telpon nyasar yang nanyain laen-laen, setidaknya dari segi SEO (walau kurang nyambung) sudah berhasil kan π
OK, anda sudah membuat website untuk berjualan barang atau jasa (seperti jasa jahitan RJH), desainnya mantap, wah ! hasil karya web desainer kondang, ….. tapi belum punya blog ? well, itu sama saja dengan membiarkan pelanggan anda pergi berlalu-keluar dari toko anda.
Alasannya adalah, karena di era internet saat ini, dimana banyak ribuan (mungkin lebih) toko online yang memajang barang dagangan seperti milik anda, blog bisa digunakan untuk memperkenalkan diriΒ anda (introduce) kepada pelanggan/pengunjung toko anda. Blog itu seperti layaknya seorang salesman di showroom mobil. Mereka ada untuk membantu anda mengambil keputusan mobil apa yang kira-kira cocok dengan budget dan kebutuhan anda, mereka akan menjelaskan/mengedukasi kelebihan dan kekurangan mobil tsb, mereka adalah “penghubung” antara anda dengan perusahaan.
Blog juga berfungsi seperti itu, blog bisa anda gunakan untuk mengedukasi pelanggan. Seperti di blog RJH ini, banyak artikel seputar dunia jahit, busana dan lainnya (yang berhubungan). Memposting topik yang berhubungan dengan usaha anda, menunjukkan bahwa anda memang “mengerti” dan “menguasai” apa yang anda lakukan, selain itu blog juga bisa menunjukkan kelebihan anda, keunikan anda dan bagaimana kehadiran anda bisa membantu mereka.
Membeli sebuah baju (atau lainnya) apalagi baju muslimah adalah sebuah keputusan yang sangat-sangat personal, bagaimana pelanggan bisa yakin dengan baju yang akan dibelinya atau baju yang akan dijahitkannya itu bagus dan cocok dengan mereka, jika di website anda hanya menampilkan poto produk (itupun seadanya) dan harganya saja ? mereka tidak tahu sedang membeli baju dari siapa ? who are you ? mengapa saya harus membelinya dari anda ? ini baju buatan siapa ? … … … …
Iseng-iseng blogwalking ke situs orang lain yang menulis artikel menarik, coba memberikan komentar ^_^, dan muncul juga nih kalimat : Your comment is awaiting moderation.
Hmm ternyata banyak juga ya blog yang memoderasi setiap komentar yang masuk, jadi inget waktu awal rumahjahithaifa.com launching, dulu memang setiap komentar harus dimoderasi dulu, tidak langsung tampil di blog. Tapi itu tidak bertahan lama, setelah satu minggu, untuk komentar di RJH silahkan saja, tidak perlu harus dimoderasi dulu ^_^.
Well, memoderasi komentar memang sepenuhnya hak anda sebagai pemilik blog. Mungkin anda takut adanya spam atau malah komentar – komentar pedas, jorok, ngawur dll. Di RJH sendiri, untuk mengantisipasi adanya komentar Spam, kita pasang beberapa plugin dari wordpress, seperti Akismet dll. Terus gimana dong kalau nanti banyak komentar yang tidak pantas atau jorok ? hmm..kalo ini RJH percayakan ke anda semua, toh RJH menganggap semua pengunjung atau target market RJH itu orang baik-baik, ibu baik-baik, jadi ngapain pula mesti takut ? lagian kalo memang ada komentar tidak pantas yang lolos, kan masih bisa kita edit atau hapus komentar tersebut, disinilah dibutuhkan keseriusan anda dalam ngeblog atau online !
Coba baca artikel bagus dari blognya Ndoro Kakung ini, disitu ditulis kalau komentar itu ibarat Oksigen bagi blog.
Tanpa komentar anda, blog RJH ini akan sepi, tidak menarik, tidak ada komunikasi dan cuma satu arah ! ngk rame π
So, silahkan komentar disini ya π we trust you !
Recent Comments