Gamis Ibu NaningSetelah hampir dinyatakan “hilang” karena dicari-cari sudah nggak nemu photo mentahnya, kok ya tiba-tiba ketemu lagi ^_^…. gamis ini sudah cukup lama sebenarnya, cuma ya itu tadi, photonya baru ketemu ^_^

Gamis ini menggunakan kombinasi bahan brokat dan batik dengan warna senada. Bahan brokat yang digunakan sebanyak 1,25 m dan bahan batik 1 lembar, sesuai dengan ukuran bu Naning sendiri, artinya, kalau ukuran baju anda lebih besar, ya kain yang dibutuhkan juga lebih banyak lagi.

Gamis ini diberi lapisan vuring Arrow, supaya bagus jatuhnya, dan nyaman, apalagi bagian badan gamis ini menggunakan bahan brokat.

Semua bahan untuk gamis cantik ini dari Ibu Naning sendiri, RJH tinggal menjahitkan saja ^_^.

Bagi anda yang berminat menjahitkan gamis batik di RJH, silahkan hubungi lami melalui email ke info[at]rumahjahithaifa.com dan pilihan kain batik bisa anda lihat di album ini : Kain Batik Ready Stock RJH.




Tags: , , , , , , , , ,

4 comments

  1. naning budianto
  2. indah

Trackback e pingback

No trackback or pingback available for this article

Leave a Reply