Archive for the ‘Mompreneur’ Category

inayalooks versus haifa gallerySalah satu pertanyaan terbaru dan paling sering adalah : apa bedanya haifa gallery dengan inayalooks ? Apakah kualitas jahitannya beda ? atau apa aja sih bedanya ??

Di artikel ini, saya akan coba jelaskan ya apa saja bedanya antara brand baju muslimah haifa gallery dengan brand adiknya yaitu inayalooks ^^

Perbedaan paling utama tentu saja harganya, harga produk inayalooks tentu lebih terjangkau dari produk haifa gallery, karena memang brand inayalooks merupakan “diffusion line” atau “secondary line” haifa gallery yang memang ditujukan untuk segment pasar “dibawah” haifa gallery dan untuk market yang lebih luas lagi.

Selain harganya yang sudah pasti berbeda, apa lagi ?

Ada item-item lain selain jahitan yang membedakan antara produk busana haifa gallery dengan inayalooks. Contoh : resleting yang digunakan untuk haifa gallery dan inayalooks beda merknya ^^ , beda merk beda harga beda kualitas, untuk jelasnya bisa baca di artikel blog rumah jahit haifa ini : Resleting YKK,KCC atau Taiwan ?

Kemudian obrasan antara inayalooks dan haifa gallery beda lo… di haifa gallery selain menggunakan mesin obras dinamo besar, benang yang digunakan adalah benang katun, sedangkan di inayalooks menggunakan benang obras seperti yang banyak digunakan merk lain.

Fitur lain yang hanya ada di busana haifa gallery seperti bukaan samping ? sudah pasti di busana inayalooks tidak akan ada, soalnya selain “ribet” proses jahitnya, waktu dan material yang digunakan menjadi bertambah yang akibatnya membuat harga jual inayalooks lebih tinggi lagi.

Oia, saya pernah menulis artikel soal brand inayalooks sebelumnya diyang berjudul : inayalooks, label busana muslimah terbaru yang lebih terjangkau

Jadi, produk InayaLooks diproduksi diluar workshop (RJH), kami menggunakan jasa penjahit luar (CMT), maka untuk spesifikasi jahitan ataupun standar detail produk di bawah standarnya HaifaGallery, termasuk obrasan, pemakaian benang, merk resleting yang dipakai, atau detail lainnya. Namun demikian, kualitasnya masih terjaga karena sebelum kami proses produksi kami sudah lakukan pencarian mitra CMT itu, dan akhirnya bukan ke konveksi jatuhnya ^^, tapi kumpulan para penjahit standar tailor ^^, ada yang jebolan RJH juga ^^

Dan ini salah satu perbedaan paling penting ya : di Inayalooks tidak ada layanan PO Custom size/ukuran badan dan vermak baju gratis, InayaLooks murni readystok’

all-sizePakaian muslimah sepeti gamis, tunik, itu tidak boleh ngetat & tidak ngepress badan. Selayaknya… ukuran baju yang dipakai itu dilebihkan dari ukuran badan yang sebenarnya, dalam hal ini adalah bagian tertentu terutama lingkar dada / badan, lingkar pinggang, lingkar pinggul.

Selain karena lebih “patut” dilihatnya, juga supaya kita nyaman ketika memakainya, baju yang terlalu ngepress biasanya membuat tidak nyaman ketika dipakai, pun sebaliknya, terlalu longgar / kedodoran juga jadi tidak nyaman.

Itulah sebabnya mengapa di Haifa Gallery (produk dari Rumah Jahit Haifa) dalam membuat baju baik gamis maupun tunik /  blouse tidak dibuat All size. Padahal, kalau mau cari gampangnya, bisa saja kami membuat / menjual produk gamis atau blouse Allsize, lebih praktis, baik dalam hal produksi maupun penjualannya. Contoh dalam hal produksi, sekali potong semua size sama, nggak repot, nggak ribed bikin pola satu satu potong juga per size. Dalam sisi penjualan juga demikian, tidak ada resiko ada size tersisa, pokoknya terjual sama size semua,..




Read More

habitMungkin sudah banyak yang tau ya, kalau salah satu pekerjaan yang paling tinggi turnovernya adalah krew jahit, dan ini kami alami sendiri di RJH 🙂

Dengan beragam alasan maupun banyak hal tentunya. Percaya deh, “beragam alasan” artinya bener-bener bisa diluar “dugaan” kita loh :), beda orang beda pula alasannya…

Lalu apa hubunganya soal tingkat turnover penjahit yang tinggi dengan judul artikel ini yaitu kualitas ? apakah tuntutan akan  kualitas itu juga salah satu penyebab turnover penjahit terjadi ?

Bisa juga, meskipun jumlahnya tidak sebesar alasan yang lain, tapi iyes.., bahkan bagi saya sendiri, soal “kualitas” ini bisa bikin “frustasi” 🙂 … baju yang sudah selesai dan dikirimkan dari bagian produksi, setelah di lakukan QC harus dikembalikan ke bagian produksi (“minor” alias “kurang dikit” saja dari standar), untuk kemudian dilakukan perbaikan lagi oleh penjahitnya… padahal harusnya baju-baju tsb sudah bisa di”putar”, kami tinggal fokus di marketing dll, karena masalah kualiatas tsb, jadilah tertunda lagi…. kebayangkan bagaimana “frustasinya” para krew jahit tsb, harus memperbaiki (jika bisa diperbaiki) padahal waktunya bisa digunakan untuk menjahit baju yang lain (otomatis pendapatan akan berkurang jika dihitung satuan)… dan paling gak enak kepada customer kami, karena janji untuk “mendeliver” bisa tertunda.



Read More

SMS-PenjahitPada gambar sebelah ini, anda bisa lihat isi SMS yang saya terima, yaitu : assalamualaikm…mbak haifa yg baik…sy penjahit kt orang jahitn sy halus jd banyak yg jht ke sy tp kok sy srg tdk dpt apa2 ya dr jhtn sy,kl ongkos jahit gamis 50rb mnrt mbak trll murah tdk?,maaf ya mbak sy pengen dr ketrampiln sy bs bantu /ekonmian kel…mohon pencerahan sbg penjahit besar,jazakillah

Pertama, saya ucapakan waalaikumsalam, kedua, saya ucapkan terimakasih karena mengizinkan SMS ini dibuat artikel di blog ini, ketiga, aamiin…semoga RJH bisa jadi besar.

Untuk menjawab SMS pertanyaan ini saya akan sedikit flash back, menceritakan kembali awal RJH berdiri, dan awal saya menjadikan jahitan menjadi bisnis 🙂




Read More